Hasil Antar Siklus Hasil dan Pembahasan

Gambar 1. Distribusi Frekuensi Ketuntasan Belajar. Dari gambar di atas terlihat bahwa prestasi belajar siswa dari siklus pertama ke siklus berikutnya mengalami kenaikan yang cukup berarti. Masih ada beberapa siswa dalam siklus kedua ini yang belum tuntas. Namun rata-rata nilai dari siklus pertama ke siklus ke dua sudah mengalami kenaikan. Tabel berikut ini adalah hasil rata-rata nilai dari pra siklus, siklus pertama dan siklus kedua. Tabel 5. Hasil nilai persiklus dan sebelum perlakuan Pra Penelitian Siklus 1 Siklus 2 47,65 64,71 71,26 Tabel hasil nilai siswa antar siklus dapat disajikan dalam diagram garis sebagai berikut. Gambar 2. Hasil rata-rata Nilai antar siklus Dalam tabel di atas terlihat bahwa dari pra siklus ke siklus pertama dan dari siklus pertama ke siklus yang kedua ada peningkatan prestasi belajar siswa. Ini menunjukkan bahwa ada peningkatan motivasi belajar, keaktifan siswa dalam kerja keompok serta kemandirian siswa dalam belajar sehingga prestasi belajar siswa meningkat. Nilai awal dan nilai siklus pertama 60 62 64 66 68 70 72 Siklus 1 Siklus 2 Series1 dengan rata-rata masing-masing 47,65 dan 64,71 mengalami kenaikan nilai yang cukup berarti yaitu 35,80 dan dari siklus pertama ke siklus kedua dengan rata-rata masing- masing 64,71 ke 71,26 mengalami kenaikkan sebesar 10,22 . Walau hanya 10,22 persen nilai kenaikan dari siklus pertama ke siklus kedua namun sudah cukup membanggakan bagi guru bila dibandingkan nilai rata-rata pra siklus.

5. Kesimpulan dan Saran

5.1 Simpulan

Jadi dengan penelitian yang dilakukan dapat diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut: 1. Bahwa melalui penerapan model pembelajaran STAD dapat meningkatkan prestasi belajar siswa di kelas VIII B SMP Muhammadiyah 9 Yogyakarta tahun pelajaran 2011- 2012 2. Melalui penerapan model pembelajaran STAD dapat meningkatkan aktifitas dan motivasi belajar siswa kelas VIII B SMP Muhammadiyah 9 Yogyakarta tahun pelajaran 2011-2012.

5.2 Saran

Ada beberapa hal yang perlu peneliti sarankan di sini yaitu: 1. Bagi peneliti sendiri atau teman guru hendaknya dalam merencanakan pembelajaran dengan menggunakan model STAD diperlukan persiapan yang matang sehingga dalam pelaksanaannya akan lancar dan tidak menemui hambatan. 2. Bagi guru hendaknya selalu memperhatikan gerak-gerik siswa dalam mengikuti pembelajaran baik di dalam kelas maupun di luar kelas dan bila perlu untuk dicatat hal- hal yang bersifat positif maupun negative sebagai bahan evaluasi guru saat perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran berikutnya. Daftar Pustaka Kyricou, Chris. 2011. Effective Teaching Theory and Practice. Bandung: Nusamedia Trihendradi, C. 2010. Step By Step SPSS 18, Yogyakarta: Andi Daryanto. 2010. Belajar dan mengajar. Yogyakarta: Yarama Widya Daryanto dan Rahardjo. Model Pembelajaran Inovatif. Yogyakarta: Gava Media Donald Ary Furchan, 2011. Pengantar Penelitian Dalam Pendidikan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Kirkpatrick, Donald L. 1996. Evaluating Training Programs The Flour Levels. San Fransisco: Berett- Koeler Publishers Syah, Muhibbin . 2011. Psikologi Belajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada Purwanto, 2011. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar Riyanto, 2010. Metodologi Penelitian. Surabaya: SIC Rusman, dkk, 2011. Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jakarta: Rajawali Pers Ronin mason dan Frank Rennie. 2009. Elearning. Yogyakarta: Baca Azwar, Saifuddin . 2012. Reliabilitas dan Validitas. Yogyakarta: Pustaka Pelajar Azwar, Saifuddin . 2011. Sikap Manuasi Teiri dan Pengukurannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar Azwar, Saifuddin. 2011. Tes Prestasi Fungsi dan Pngembangan Pengukuran Prestasi Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar Suharismi Arikunto dan S. Abdul Jabar, 2009. Evaluasi Program Pendidikan. Yogyakarta: Bumi Aksara Widoyoko. 2010. Evaluasi Program Pembelajaran. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Winfrey, E.C. 1999. Kirkpatrick‟s Four Levels of Evaluation. In B.HoffmanEd, Encyyclopedia of Educational Technology. Retaived May 5, 2008. http:Coe.sdsu.edueetArticlesk4levelsstart.htm Cochran, William G. 2011. Teknik Penarikan Sampel. Jakarta: UI-Press Diterjemahkan oleh Rudiansyah Riyanto, Yatim . 2010. Metodologi Penelitian Pendidikan. Surabaya: SIC