Proses Belajar Mengajar sebagai Proses Komunikasi

daya indera, cacat tubuh atau hambatan jarak geografis, jarak waktu dan lain-lain dapat dibantu di atasi dengan pemanfaatan media pendidikan. Sadiman, 2012

4. Pembelajaran Matematika Berbasis ICT

Pada dasarnya secara individual manusia itu berbeda-beda, demikian pula dalam memahami konsep-konsep abstrak. Setiap manusia akan mencapai tingkat belajar yang berbeda. Setiap konsep abstrak matematika yang baru dipahami perlu ditanamkan, melekat, dan tahan lama dalam pola pikir dan tindakannya. Untuk keperluan itu, belajar dengan berbuat dan memahami, tidak hanya sekedar hapalan atau mengingat-ingat fakta saja yang tentunya akan mudah dilupakan dan sulit untuk dapat dimiliki. Karena itulah, dalam pembelajaran matematika diperlukan media pembelajaran. Ada beberapa fungsi dari media pembelajaran dalam bidang matematika, antara lain sebagai berikut: 1. Dengan adanya media pembelajaran, anak-anak akan lebih banyak mengikuti pelajaran matematika dengan gembira sehingga minatnya dalam mempelajari matematika semakin besar, Anak akan senang, terangsang, tertarik, dan bersikap positif terhadap pembelajaran matematika. 2. Dengan disajikannya konsep abstrak matematika dalam bentuk konkret, maka siswa pada tingkat-tingkat yang lebih rendah akan lebih mudah memahami dan mengerti. 3. Media pembelajaran dapat membantu daya tilik ruang, karena anak tidak dapat membayangkan bentuk-bentuk geometri ruang sehingga gambar dan benda-benda nyata menjadi media pemahamannya tentang ruang. 4. Anak akan menyadari adanya hubungan antara pembelajaran dengan benda-benda yang ada di sekitarnya, atau antara ilmu dengan alam sekitar dan masyarakat. 5. Konsep-konsep abstrak yang tersajikan dalam bentuk konkret, yaitu dalam bentuk model matematika dapat dijadikan objek penelititan dan dapat pula dijadikan alat untuk penelititan ide-ide baru dan relasi-relasi baru. Uno, 2010 Pembelajaran berbasis ICT adalah pembelajaran yang salah satunya memanfaatkan internet sebagai media. Pembelajaran yang memanfaaatkan media disebut juga sebagai pembelajaran jarak jauh. Suatu pembelajaran jarak jauh berbasis web antara lain harus memiliki unsur lsebagai berikut: 1. Pusat kegiatan siswa: sebagai suatu community web based distance learning harus mampu menjadikan sarana ini sebagai tempat kegiatan siswa, di mana siswa dapat menambah kemampuan, membaca materi pembelajaran, mencari informasi, dan sebagainya. 2. Interaksi dalam grup: para siswa dapat berinteraksi satu sama lain untuk mendiskusikan materi-materi yang diberikan guru. Guru dapat hadir dalam grup ini untuk memberikan sedikit ulasan tentang materi yang diberikan. 3. Sistem administrasi mahasiswa: di mana para siswa dapat melihat informasi mengenai status siswa, prestasi siswa, dan sebagainya 4. Pendalaman materi dan ujian: biasanya guru sering mengadakan kuis singkat dan tugas yang bertujuan utnuk pendalaman dari apa yang telah diajarkan serta melakukan tes pada akhir masa belajar. Hal ini juga harus dapat diantisipasi oleh web based distance learning. 5. Perpustakaan digital: pada bagian ini, terdapat berbagia informasi kepustakaan, tidak terbatas pada buku, tetapi juga pada kepustakaan digital seperti suara, gambar, dan sebagainya. Bagian ini besifat sebagai penunjang dan berbentuk database. 6. Materi online di luar materi belajar: untuk menunjang pembelajaran, diperlukan juga bahan bacaan dari web lainya. Karenanya pada bagian ini, guru dan siswa dapat langsung terlibat untuk memberikan bahan lainnya untuk dipublikasikan kepada siswa lainnya melalui web. Uno, 2010 Maka, dapat dikatakan bahwa pembelajaran matematika berbasis ICT menggunakan internet merupakan pembelajaran jarak jauh yang interaktif, yang menjadikan interaksi sebagai faktor penting sebagai sarana penunjang aktivitas pembelajaran.

5. Website Support

World Wide Web WWW atau Web merupakan sumber daya internet yang sangat populer dan dapat digunakan untuk memperoleh informasi. Web yang menggunakan protokol yang disebut Hyper Text Transfer Protocol HTTP yang berjalan pada TCPIP internet Protocol. Adapun dokumen Web ditulis dalam format Hyper Text Makup Language HTML, dokumen ini diletakkan dalam Web server server yang melayani permintaan dalam Web dan diakses oleh klien pengakses informasi melalui perangkat lunak yang disebut Web Browser, seringkali disingkat sebagai browser saja. Uno : 2010 Browser yang sering digunakan pada umumnya seperti internet Explorer, Mozila Firefox. Permana 2011 mengatakan bahwa Website merupakan suatu bentuk media yang dapat dimanfaatkan oleh siapapun pengguna internet dalam menyampaikan informasi. Apakah itu informasi pribadi, hobi, diskusi, bisnis, berita, pendidikan atau segala macam bentuk informasi lainnya, semua dapat disampaikan melalui Website. Sebagai suatu bentuk media informasi, pentingnya Website sedikitnya dapat diamati berdasarkan atas dua hal, yaitu target pasar dan berdasarkan popularitas kata Website itu sendiri. Teknologi WebsiteWebblog banyak digunakan sebagai tempat untuk meletakkan informasi tentang suatu subjek yang dapat diakses dari seluruh dunia. Developer atau guru dapat menggunakan teknologi ini untuk menyimpan informasi seperti lesson, materi ajar atau soal- soal evaluasi. Para pengguna, mahasiswa calon guru, guru, siswa dapat mengakses material tersebut dari manapun dan mendiskusikannya dan saling tukar pengalaman setelah menggunakan material tersebut. Zulkardi : 2010 Web support merupakan situs Web yang ditujukan untuk mendukung suatu informasi. Dengan memberikan detail dari informasi yang didukung tersebut dengan harapan agar si pencari informasi dapat terbantu dengan apa yang kita tuangkan ke dalam situs Web tersebut. Dengan demikian pengguna Web bisa memenuhi kebutuhannya akan informasi.